ISEN.ID, JAKARTA -- Kota Jakarta tidak pernah kehabisan destinasi wisata, dengan beragam destinasi wisata yang ada di Jakarta yang bisa kita nikmati dalam menghabiskan akhir pekan yang menyenangkan. Banyak pilihan tempat wisata yang cocok untuk dikunjungi oleh keluarga, teman, dan juga pasangan.
Jangan khawatir jika ingin liburan tapi kalian tidak punya uang yang cukup. Sebab, di Jakarta masih ada tempat untuk kalian semua liburan tanpa mengeluarkan uang. Berikut merupakan lima rekomendasi tempat liburan gratis yang ada di Jakarta:
Kawasan Kota Tua dan Kali Besar
Kawasan Kota Tua yang terletak di Jakarta Barat ini merupakan destinasi wisata favorit sebagian besar masyarakat yang ingin menikmati akhir pekan di Jakarta. Kawasan Kota Tua ini merupakan tempat wisata dengan ciri khas gedung – gedung tua peninggalan belanda Abad ke – 1
Disini anda bisa menikmati pemandangan kota Jakarta zaman dahulu dan juga berkunjung ke museum yang ada di area Kota Tua seperti Museum Fatahillah yang bisa di akses secara gratis.
Setelah menikmati museum bersejarah, jangan ketinggalan untuk berkunjung ke kawasan Kali besar yang berada tidak jauh dari Kawasan Kota Tua. Kali Besar merupakan spot wisata yang baru saja di buka pada Oktober 2021, di Kawasan Kali besar anda bisa merasakan suasana khas eropa dengan dikelilingi bangunan era kolonial sepanjang jalannya.
Tidak hanya berjalan – jalan di Kawasan Kali Besar ini anda bisa berfoto dengan berbagai macam spot foto dengan latar belakang gedung – gedung yang ada di Kawasan Kota Tua.
Galeri Nasional....