Sebagai pionir bank syariah di tanah air, catat perseroan, Bank Muamalat telah mengoptimalkan aplikasi Muamalat DIN agar menjadi one stop solution untuk memenuhi seluruh kebutuhan haji para jamaah. Calon jamaah dapat membuka rekening Tabungan iB Hijrah Haji secara daring (online) melalui Muamalat DIN.
Selain itu, Bank Muamalat menyediakan fitur “Bank Haji” yang memungkinkan calon jamaah melakukan pembayaran setoran awal porsi haji melalui pembukaan Rekening Tabungan Jamaah Haji (RTJH) sebagai proses awal pendaftaran porsi haji.
Jamaah juga bisa melakukan pelunasan porsi haji, melihat riwayat pendaftaran, maupun memeriksa nilai manfaat haji yang telah diperoleh dengan memasukkan nomor porsi dan tanggal lahir.
Dedy mengatakan, fitur tersebut tidak hanya untuk memudahkan jemaah tetapi juga untuk menjaga asas transparansi dan akuntabilitas pengelolaan dana haji.
Bank Muamalat, kata dia lagi, juga akan terus menjajaki kerja sama dengan lembaga pendidikan dan berbagai mitra agregrator lainnya untuk meningkatkan akuisisi porsi haji dan tabungan haji.
“Oleh sebab itu, insya Allah, porsi haji dan tabungan haji dapat membukukan pertumbuhan double digit lagi pada tahun ini,” kata Dedy pula.